Pemkab Muba Gandeng Hanata Tour & Travel Berangkatkan Umrah Tokoh Masyarakat

Apresiasi tokoh masyarakat setempat, Pemkab Muba bekerja sama dengan Hanata Tour & Travel berangkatkan ratusan jamaah umrah ke Tanah Suci

Foto: Istimewa

Jelajahin.com, Jakarta – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Banyuasin (Muba) bekerja sama dengan Hamarain Anugerah Cintawisata (Hanata) Tour & Travel memberangkatkan ratusan jamaah umrah dari Kabupaten Musi Banyuasin ke Tanah Suci.

Di mana program tersebut akan memberangkatkan sekitar 337 jamah dalam dua gelombang. Gelombang pertama akan berangkat pada 2 November dan gelombang kedua dilaksanakan pada 5 November mendatang.

PLH Kepala Bagian (Kabag) Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Kabupaten Muba Yulius Adi mengungkapkan, pemberangkatan jamaah umrah tersebut merupakan program umrah gratis dari Pemkab Musi Banyuasin yang rencananya akan dilaksanakan setiap tahun.

“Pemkab Musi Banyuasin melalui Bagian Kesra Musi Banyuasin melaksanakan program pemberangkatan jemaah umrah bagi tokoh agama, tokoh masyarakat, ASN berprestasi, dan santri-santriwati,” ungkapnya, pada Jumat (01/11).

Ia menambahkan, program pemberangkatan umrah tersebut berasal dari 2 aspirasi. Pertama, program tersebut berasal dari aspirasi dewan terkait pembinaan mental dan rohani masyarakat Kabupaten Musi Banyuasin khususnya.

Kedua, aspirasi tersebut juga berasal dari pemerintah daerah (pemda) yang memberikan dan memberangkatkan jamaah umrah dari ASN berprestasi, santi-santriwati sebagai bentuk penghargaan terhadap prestasi yang dicapai.

“Kita berharap kegiatan ini dapat berjalan lancar, pelaksanaan ibadahnya berjalan lancar, dan juga membawa manfaat bagi kita semua, khususnya program tersebut untuk membina mental dan rohani masyarakat,” tambahnya.

Foto Heru Yulianto

Menanggapi hal tesrebut, Direktur Hanata Tour & Travel Ariawan Rahmat menyambut baik atas kerja sama yang apik bersama Pemkab Muba. Menurutnya, kerja sama tersebut melalui proses cukup panjang dan akhirnya Hanata Tour & Travel dipilih karena dinilai memiliki track record yang baik dalam melayani jamaah haji dan umrah.

“Kita mengikuti semua prosedur secara normal dan Alhamdulillah semua persyaratan yang diminta bisa kita penuhi. Selain itu, mereka juga melihat track record kita,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia juga menyampaikan bahwa saat ini Hanata Tour sudah memiliki lima cabang untuk malayani jamaah yang akan berangkat ke Tanah Suci.

“Salah satu cabang kami berada di Musi Banyuasin. Sehingga itu yang membuat pemda memercayakan ke Hanata Tour & Travel,” imbuhnya.

Mengusung tagline Sebagai Sahabat Perjalanan Ibadah, Ariawan juga mengatakan bahwa pihaknya selalu memerhatikan setiap detail dalam melayani jamaah secara maksimal.

“Kita BOD semua ikut mendapingi jamaah. Hal itu bukan karena ingin ikut pejalanannya, namun kita ingin make sure bahwa semua dapat berjalan secara maksimal baik sedikit ataupun banyak jamaahnya,” katanya.

Foto Heru Yulianto

Tidak hanya itu saja, dalam tausiahnya Wakil Ketua Umum MUI Marsudi Syuhud juga menjelaskan kepada jamaah yang ingin berangkat umrah tersebut merupakan orang yang istimewa.

Baca Juga: Menggali Filosofi Masjid Cheng Hoo Surabaya 

“Menjadi orang yang istimewa, pada waktu istimewa, menuju tempat yang paling istimewa merupakan hal yang spesial bagi para jamaah,” jelasnya.

Ikuti juga info kuliner dan wisata Jelajahin.com lainnya di TikTok.